Selasa, 27 April 2010

Jenis Pentanahan

Satu hal yang perlu kita pelajari di bidang electrical proyek yaitu pentanahan atau orang biasanya menyebutnya dengan grounding. Pentanahan ada dua jenis yaitu Pentanahan Sistem dan Pentanahan Peralatan. Pentanahan Sistem bertujuan untuk membatasi tegangan pada fasa-fasa yang tidak terganggu sedangkan Pentanahan peralatan bertujuan untuk membatasi tegangan antara bagian-bagian peralatan dengan tanah sampai pada suatu harga yang aman ( tidak membahayakan untuk semua kondisi operasi). Pemasangan keduanya biasanya disatukan.

Tujuan inti dari sistem pentanahan adalah mendapatkan tahanan sekecil mungkin sebagai jalan mengalirnya arus hubung singkat ke tanah dan memperoleh beda potensial yang merata (uniform) dalam semua bagian struktur dan peralatan, serta menjaga agar operator / orang yang ada di daerah sekitar instalasi berada pada potensial yang sama dan tidak membahayakan.

Tujuan lain dari pentanahan peralatan adalah memperoleh impedansi yang kecil atau rendah dari jalan balik arus hubung singkat ke tanah (Pada saat ada gangguan hubung singkat ke tanah, maka akan ada arus listrik yang besar yang mengalir ke tanah). Bila dipaksakan mengalir melalui impedansi tanah yang tinggi maka akan menimbulkan perbedaan potensial yang besar dan berbahaya. Impedansi yang besar pada sambungan-sambungan pada rangkaian pentanahan dapat menimbulkan busur listrik dan pemanasan yang besarnya cukup untuk menyalakan material yang mudah terbakar.

Referensi
-Perancangan Sistem Pentanahan Pada GI oleh Primasto Disyantoro

Senin, 26 April 2010

PDA Test

PDA Test bertujuan untuk meverifikasi kapasitas daya dukung tekan pondasi tiang pancang terpasang. Hasil pengujian akan dipakai untuk menilai apakah beban kerja rencana dapat diterima oleh tiang terpasang.

Pengujian dilaksanakan sesuai ASTM D-4945, yang dilakukan dengan memasang dua buah sensor yaitu strain transduser dan accelerometer transduser pada sisi tiang dengan posisi saling berhadapan, dekat dengan kepala tiang. Kedua sensor tersebut mempunyai fungsi ganda, masing-masing menerima perubahan percepatan dan regangan. Gelombang tekan akan merambat dari kepala tiang ke ujung bawah tiang (toe) setelah itu gelombang tersebut akan dipantulkan kembali menuju kepala tiang dan ditangkap oleh sensor. Gelombang yang diterima sensor secara otomatis akan disimpan oleh komputer. Rekaman hasil gelombang ini akan menjadi dasar bagi analisa dengan menggunakan program TNOWAVE-TNODLT, di mana gelombang pantul yang diberikan oleh reaksi tanah akibat kapasitas dukung ujung dan gerak akan memberikan kapasitas dukung termobilisasi (mobilized capacity).

Gambar 1 Rangkaian sederhana pelaksanaan PDA Test

Hasil Pengujian Angka penurunan yang diambil sebagai immediate displacement (perpindahan sesaat) saat beban mencapai kapasitas dukung dengan faktor keamanan (FK) = 2, dan tidak menyatakan penurunan konsolidasi. Beban kerja yang diharapkan per-tiang adalah 140 ton.

Gambar 2 (kiri) Pemasangan sensor dan (kanan) alat pembacaan sensor

Sumber referensi :
-http://www.suramadu.com
-proyek PLTU 3 Babel

Minggu, 25 April 2010

Beberapa istilah procedural dalam proyek

Ada beberapa istilah procedural yang biasa digunakan dalam proyek, berikut ini saya jabarkan satu persatu dengan bahasa yang lebih sederhana :
  1. Work Permitt : Izin kerja , disubmit kepada owner ketika kontraktor hendak melaksanakan suatu pekerjaan .
  2. AFI : Application for Inspection , disubmit oleh kontraktor ke owner ketika hendak melaksanakan inspeksi atas pekerjaan yang dilakukan.
  3. ITP : Inspection & Test Plan : Form yang digunakan ketika hendak inspeksi sebagai panduan apa saja yang hendak diinspeksi.
  4. Method of Work : Metode kerja yang digunakan dalam menyelesaikan suatu pekerjaan.
  5. MOM : Minute Of Meeting, risalah rapat.
Berikut adalah urut-urutan proses procedural dari hendak inspeksi sampai pelaksanaan pekerjaan :

Sacrificial Anode

Ada beberapa material yang bisa digunakan untuk mengurangi korosi material utamanya di daerah rawan korosi. Contoh daerah tersebut adalah Pile Coal Unloading Jetty PLTU. Pile tersebut tertanam ke dalam tanah dan sebagian darinya terendam air laut. Ada beberapa PLTU yang menggunakan Cathodic Protection. Namun ada juga beberapa PLTU yang menggunakan Sacrificial Anode yang fungsinya tidak beda jauh dari Cathodic Protection. Ada sedikit perbedaan antara Cathodic Protection dan Sacrificial Anode yaitu apabila Cathodic Protection disupply arus dari luar sementara Sacrificial Anode / Anoda Carbon mengeluarkan arus sendiri. Keuntungan menggunakan Sacrificial Anode adalah free maintenance.

Beberapa poin yang bisa saya simpulkan dari penjelasan kontraktor pada saat tes pemasangan Sacrificial Anode adalah sebagai berikut
  1. Besi diolah dari bijih besi dan berbagai material lain sebagai campuran. Nah, simplenya korosi itu adalah proses kembalinya material seperti besi ke alam seiring dengan berjalannya waktu.
  2. Semakin berkarat besi, apabila diukur potensialnya akan semakin positif.
  3. Cathodic Protection dan Sacrificial Anode berfungsi untuk menyuplai electron ke dalam besi agar potensialnya tidak semakin positif.
  4. Dalam studi kasus di Coal Unloading Jetty, besar potensial pile apabila diukur dengan AgCl rata-rata bernilai minus 0.3 V , namun setelah dipasang Sacrificial Anode nilai potensialnya bisa sampai minus 1.1 V.

Dari poin-poin diatas dapat disimpulkan bahwa Sacrificial Anode berfungsi mengeluarkan elektron ke pile/tiang pancang (sebagai bentuk proteksi). Sehingga proses korosi dapat dihambat.


Kamis, 22 April 2010

Meninjau Verticality menggunakan Theodolit

Beberapa kegiatan awal pertama kali masuk proyek adalah meninjau verticality dari beberapa struktur bangunan baik itu steel structure maupun formwork yang hendak dicor (pouring concret). Tinjauan ini berfungsi untuk memastikan verticality dari Bangunan tersebut. Alat yang digunakan dalam meninjau verticality ini dinamakan Theodolit.


Theodolit merupakan alat ukur tanah yang universal. Selain digunakan untuk mengukur sudut harisontal dan sudut vertikal, theodolit juga dapat digunakan untuk mengukur jarak secara optis, membuat garis lurus dan sipat datar orde rendah.

Bagian-bagian yang penting dari alat theodolit:
1. Teropong yang dilengkapi dengan garis bidik
2. Lingkaran skala vertical
3. Sumbu mendatar
4. Indeks pembaca lingkaran skala tegak
5. Penyangga sumbu mendatar
6. Indeks pembaca lingkaran skala mendatar
7. Sumbu tegak
8. Lingkaran skala mendatar
9. Nivo kotak
10.Nivo tabung
11.Tribrach
12.Skrup kaki tribrach


Referensi
-proyek
-Diklat Teknis pengukuran dan pemetaan kota ITS BAB XVI
Ir. Mansur Muhamadi, MSc